Sebarkan Energi Positif dengan Membuka Usaha Baru dan Bisnis Baru

HIDUP di zaman sekarang harus banyak-banyak bersyukur. Karena apa yang kita inginkan, apa yang kita cita-citakan, jalan untuk meraihnya, cara untuk mendapatkannya, benar-benar terbuka dengan lebar. Bandingkan dengan zaman dulu. Zaman orang tua kita masih muda. Atau zaman kita masih anak-anak. Masih sekolah TK, SD, dan SMP. Segalanya serba minim. Minim informasi. Minim komunikasi. Minim literasi. Minim transportasi. Mau apa-apa susah. Mau ke mana-mana juga susah.

Beda dengan zaman sekarang. Kita seperti tinggal dalam miniatur surga. Semuanya serba ada. Semuanya serba cepat. Bosan nonton tv, baca buku, majalah, dan koran. Kita bisa nonton Youtube. Bosan makan makanan yang dimasak oleh istri atau ibu. Kita bisa pesan makanan dan minuman dari cafe, restoran, atau warung nasi, lewat aplikasi. Kalau mau kulineran langsung. Kita tinggal pergi mau makan di mall bintang lima atau di emperan kaki lima. Semuanya serba ada. Semuanya serba kumplit.

Sebarkan-Energi-Positif-dengan-Membuka-Usaha-Baru-dan-Bisnis-Baru.jpg

Begitu pun dengan bisnis. Peluang usaha sekarang ada di mana-mana. Bisa lewat online. Bisa juga lewat offline. Dulu, tahun 2000-an ke bawah. Kalau mau cari kerja, orang-orang mesti pergi ke ibukota, atau ke kota dan kabupaten. Melamar jadi karyawan pabrik, pegawai restoran, atau jadi pembantu. Sekarang, dari rumah saja, sambil masak, sambil ngasuh anak, kita bisa mendapatkan penghasilan. Kita bisa mendapatkan pekerjaan. Uangnya langsung masuk ke rekening. Nggak harus nunggu tanggal gajian seperti pegawai dan karyawan.

Hebatnya lagi. Saking mudah dan cepatnya kita mengakses informasi. Mudah dan cepatnya kita memiliki alat transportasi dan komunikasi. Pegawai dan karyawan pun sekarang bisa nyambi. Sudah bukan rahasia lagi jika seorang pegawai di salah satu instansi atau karyawan di salah satu pabrik, sambil bekerja dia juga jualan makanan, jualan baju, jualan tas, jualan kosmetik. Konsumennya bisa teman-temannya di kantor, di pabrik, atau bisa juga orang-orang di tempat lain. Beda daerah, beda kota, beda provinsi.

Sebarkan-Energi-Positif-dengan-Membuka-Usaha-Baru-dan-Bisnis-Baru.jpg

Di zaman sekarang yang sudah serba canggih ini. Jika masih ada orang yang bingung mau usaha apa. Mau jualan apa. Kayaknya kebangetan. Apalagi kalau alasannya karena terkendala modal. Modal memang penting. Tapi modal bisa dicari. Modal bisa diusahakan. Yang penting ada kemauan dulu. Ada niat dan tekad dulu. Masa hidup kita mau begini terus. Kalau hidup dan nasib kita mau berubah. Fikiran kita harus terbuka. Wawasan kita harus luas. Skill dan pengetahuan juga harus ditambah.

Untuk teman-teman yang masih bingung memutuskan apakah mau bisnis online atau offline. Saran saya jalani saja dua-duanya. Kalau kita fokus dan konsisten. Seiring berjalannya waktu kita bakal melihat perkembangan dari bisnis yang kita jalankan. Dari situ kita bisa menilai dan ambil kesimpulan. Cocok dan jodohnya kita itu di bisnis online atau bisnis offline. Sepanjang yang saya lihat, banyak kok orang yang sukses menjalankan dua-duanya. Kalau mereka bisa. Kita juga pasti bisa.

Mumpung sekarang masih tahun baru. Masih awal Januari. Yuk kita bergerak. Kita sebarkan energi positif dengan membuka usaha baru dan bisnis baru. Lupakan semua peristiwa dan pengalaman pahit yang terjadi di tahun 2021. Semua sudah menjadi bagian dari masa lalu. Sekarang saatnya kita menatap ke depan. Dengan semangat baru. Energi baru. Mewujudkan pribadi yang lebih baik. Plus keluarga yang harmonis dan romantis. Tercukupi dari sisi ekonomi.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url