Ingin Segera Menikah? Tentukan Dulu Goalnya!

Ingin-Segera-Menikah-Tentukan-Dulu-Goalnya-1.png
HABIS lebaran biasanya banyak pasangan yang menikah. Saya ikut senang sekaligus ikut mendoakan semoga acara pernikahannya berjalan lancar, pasangan yang menikah semoga menjadi keluarga yang sakinah mawadah warrahmah. Amiin. Menikah setelah Lebaran di kita sepertinya sudah menjadi tradisi. Mungkin karena momennya berbarengan dengan hari Raya Idul Fitri, jadi menikah setelah Lebaran suasananya sangat-sangat sakral.

Buat Anda yang masih sendiri, belum punya pacar atau tunangan, sabar ya mungkin Anda belum ketemu jodohnya. Artikel saya kali ini semoga bisa membantu Anda cepet punya pacar agar Anda bisa menyusul temen-temen Anda yang habis Lebaran ini siap-siap menikah. Siap-siap melepas masa lajang. Siap-siap mengarungi kehidupan baru sebagai pasangan suami istri yang sah, halal dan barokah.

Artikel saya kali ini mungkin sederhana. Hanya obrolan biasa, obrolan kita sehari-hari di kios, pos kamling, kafe atau warung lesehan. Tapi meskipun sederhana mudah-mudahan bisa mencerahkan teman-teman yang lagi bingung cari pasangan. Mencari calon istri itu memang tak semudah membalikan telapak tangan. Cewek sih banyak. Atau cowok sih banyak. Cantik-cantik. Keren-keren. Ganteng-ganteng. Tapi, sayang, mereka sudah ada yang punya. Betul?

Nah, artikel saya kali ini, insyaAlloh bisa membantu Anda. Kalau tujuan Anda adalah ingin segera menikah, bukan asal punya pacar, asal nggak jomblo saja, sebaiknya Anda harus tentukan GOAL Anda dari sekarang. Maksudnya bagaimana? Maksud saya begini, dalam dunia bisnis itu ada istilah GOAL. GOAL adalah tujuan kita, cita-cita kita. Nah, GOAL itu biasanya harus kita pancang dari awal. Kita menjalankan bisnis itu tujuannya buat apa? GOAL nya itu harus kuat.

Nah, dalam pernikahan juga kita harus menentukan GOAL dari awal. Kita itu pengen punya istrinya yang kayak gimana? Apa istri yang bisa masak. Istri yang bisa berhitung. Istri yang bisa berbisnis. Istri yang bisa ngaji. Tentukan kriteria-kriterianya dari sekarang. Kriteria-kriteria yang saya sebutkan di atas itu sangat fundamental. Kalau cantik, seksi, ganteng, tinggi, putih, kaya, punya motor, mobil, banyak warisan, itu hanya casing.

Sebelum menentukan kriteria-kriteria calon istri atau calon suami kita, kita harus melihat dulu kekurangan dan kelebihan kita. Kalau kita sudah tahu kekurangan dan kelebihan kita, nah coba pasangkan dengan kriteria-kriteria yang sudah Anda tetapkan. Kira-kira cocoknya sama yang mana? Kalau sudah ketemu, kriteria itu yang harus Anda cari. Harus Anda kejar.

Contohnya kayak gini: Saya ini pebisnis, tapi saya tidak jago matematika. Tidak bisa hitung-hitungan. Maka kriteria utama yang saya cari dari calon istri saya adalah orang yang jago matematika. Jago berhitung. Atau kayak gini. Saya ini pemuda berandalan. Jarang sholat. Jarang ngaji. Tapi pengen punya istri yang pinter ngaji. Yang berjilbab. Ya udah kejar itu calon istri yang suka ngaji, yang sehari-harinya suka pake hijab atau jilbab.
Ingin-Segera-Menikah-Tentukan-Dulu-Goalnya-2.png

Atau misalkan Anda punya cita-cita nanti kalau sudah menikah pengen buka warung makan. Cari calon istri yang bisa masak. Cari yang fundamental dulu. Jangan cari casing. O iya yang tadi belum saya bahas. Banyak cewek cantik dan cowok ganteng tapi mereka sudah ada yang punya. Ya itu karena mereka terjebak pergaulan bebas. Masih SMP juga sekarang sudah pada punya pacar. Harusnya mereka itu fokus dulu ke sekolah. Fokus dulu ke belajar. Jangan main cinta-cintaan. Tapi sudahlah, jangan terlalu difikirkan. Jodoh kita tidak akan tertukar. Anda jangan berkecil hati.

Kalau Lebaran tahun ini Anda masih sendiri, masih jomblo, bisa jadi salah satu penyebabnya karena Anda belum punya GOAL yang jelas. Setelah Anda baca artikel saya kali ini, mungkin Anda baru sadar. Baru NGEH. Sok, tentukan GOAL nya dari sekarang. Kalau Anda langsung praktek. Dibarengi dengan ikhtiar yang maksimal, dan doa yang tidak pernah putus sama Allah SWT agar dimudahkan pencariannya. Lebaran tahun depan InsyaAlloh Anda sudah tidak sendiri lagi. Bahkan bukan tidak mungkin lebaran tahun depan Anda sudah punya buah hati yang lucu dan imut-imut. Amiin.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url